Minggu, 08 Agustus 2010

Chelsea Vs Man Utd di Community Shield 2010


Chelsea (juara Liga Premier dan juara Piala FA) akan menghadapi Manchester United (runner-up Premier League) di Stadion Wembley pada edisi 88 tahun FA Community Shield 2010, pada Minggu 8 Agustus 2010.

FA Community Shield 2010 pejabat sesuai dengan yang telah dikonfirmasikan sebagai Andre Marriner (wasit), Jake Collin dan Adam Watts (asisten wasit), Mike Jones (resmi keempat), Simon Long (resmi cadangan). Kick-off 15:00 GMT. Jika skor sama setelah 90 menit pertandingan akan dilanjutkan dengan adu penalti.

Dari kubu Setan Merah, Rio Ferdinand, Anderson, Owen Hargreaves, Michael Carrick sudah pasti akan jadi penonton. Gabriel Obertan, Rafael dan Fabio setidaknya diragukan untuk tampil. Rafael dan Fabio akan dilihat kondisi terakhir mereka beberapa jam sebelum kick off. Karena mereka berdua mengalami masalah pencernaan karena keracunan makanan. Untuk lini depan, Ferguson dipercaya akan memainkan Wayne Rooney dan Michael Owen setidaknya untuk 45 menit.
Sedangkan kubu The Blues melalui pelatihnya Carlo Ancelotti Seperti sudah menentapkan siapa saja pemain yang dipasang sebagai starter. Diantaranya, Nicolas Anelka dan Florent Malouda menjadi ujung tombak, dibantu Frank Lampard, Salomon Kalou, John Obi Mikel dan Michael Essien yang dilansir ESPN, Sabtu (7/8/2010). Sementara itu, Drogba dipastikan menjadi pemain cadangan. Penjaga gawang nomor satu The Blues, Petr Cech, justru tak tercantum dan siap digantikan Henrique Hilario. Cech masih terganggu dengan cedera betis, begitu juga dengan bek Alex.



0 komentar:

Posting Komentar

Share

Facebook Twitter Google Buzz Delicious Digg Stumbleupon
Linkedin Yahoo! Bookmarks Google Bookmarks Reddit Mixx Technorati

Langgan Artikel

Hot News

Oktober, Timnas Brasil Datang

Goal.com, Badan Tim nasional [BTN] akan super sibuk sampai bulan Oktober mendatang, hal itu dikarenakan timnas Brasil memberikan waktu BTN sampai Oktober untuk mempersiapkan segala sesuatunya. "Setelah kami hubungi, pada prinsipnya timnas Brazil sudah oke. Tapi, laga tersebut akan digeser Oktober. Jadi, pada bulan itu ada dua uji coba internasional. Timnas Indonesia membutuhkan pengalaman tanding melawan tim-tim besar," ujar Iman Arif, ketua BTN, seperti yang dilansir Jawa Pos. Awalnya laga persahabatan melawan juara dunia lima kali itu dihelat bulan September, namun karena menghormati bulan Ramadhan, maka jadwal direvisi menjadi bulan Oktober. Dengan penundaan ini BTN bersyukur karena mendapat lebih banyak waktu untuk mempersiapkan segala sesuatunya. Apalagi BTN juga masih mencari promotor untuk laga persahabatan tersebut. "Saat ini kami tengah mencari promotor. Rencana awal masih berjalan. Nanti match fee menjadi tanggungan mereka. BTN hanya menanggung biaya transportasi dan akomodasi selama di sini. Toh, nanti ada pemasukan dari tiket, potensi sponsor lain, atau hak siar. Yang penting, timnas dapat lawan bagus." beber Iman Arif. Selain Brasil, Argentina juga bersedia menjadi lawan tanding timnas merah putih. Bila memungkinkan laga menghadapi Argentina juga akan dihelat bulan Oktober. Namun, bila keduanya gagal didatangkan, BTN masih mempunyai cadangan timnas yang tidak kalah hebat yaitu Pantai Gading. Timnas asal Afrika tersebut dikabarkan juga telah bersedia menjadi lawan tanding timnas Indonesia.